You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 452 Kepsek Se-Jaksel Dikukuhkan Sebagai Duta PMI
....
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

452 Kepala Sekolah se-Jaksel Dikukuhkan Jadi Duta PMI

Wali Kota Jakarta Selatan, Munjirin mengukuhkan 452 kepala sekolah (kepsek) di seluruh wilayahnya sebagai Duta Palang Merah (PMI) di halaman kantor wali kota setempat.

Duta PMI yang baru dilantik hari ini kami harap dapat membantu pengumpulan dana

Pada kesempatan itu, Munjirin meminta para kepala sekolah yang dikukuhkan sebagai Duta PMI Jakarta ini dapat membantu dalam pengumpulan Bulan Dana PMI di sekolah masing-masing. Tahun ini, target perolehan Bulan Dana PMI di Jakarta Selatan ditetapkan Rp 9 miliar.

"Pengumpulan dana PMI ini berkaitan dengan keikhlasan dan masalah sosial. Untuk itu diperlukan tanggung jawab bersama antar pihak," ujarnya, Kamis (11/8).

Pemkot Jakut Luncurkan Bulan Dana PMI Tahun 2022

Munjirin menyampaikan, nantinya dana yang diperoleh dari Bulan Dana PMI digunakan untuk kegiatan kemanusiaan seperti penanganan bencana, pendidikan kader dan lainnya.

Sementara itu, Ketua PMI Jakarta Selatan, Abdul Haris menambahkan, dana yang dihimpun dari masing-masing sekolah nantinya dapat ditransfer pihak sekolah ke rekening PMI Jakarta Selatan melalui Bank Jabar, Bank DKI dan Bank Mandiri.

"Duta PMI yang baru dilantik hari ini kami harap dapat membantu pengumpulkan dana dari para orang tua siswa," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Rilis Kebijakan PBB P2 Tahun 2024 di Jakarta

    access_time06-06-2024 remove_red_eye11130 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Tarif MRT, LRT dan Transjakarta Rp 1 pada 22 dan 23 Juni

    access_time07-06-2024 remove_red_eye1359 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Peserta Didik SMPN 73 Antusias Ikuti Festival Budaya Nusantara

    access_time12-06-2024 remove_red_eye920 personTiyo Surya Sakti
  4. Sosialisasi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak Digelar di SMAN 74 Jakarta

    access_time06-06-2024 remove_red_eye836 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Disdik Pastikan KJP Plus akan Cair pada Minggu Kedua Juni 2024

    access_time10-06-2024 remove_red_eye695 personFolmer